Hasil Tottenham Vs Liverpool: 2 Kartu Merah, Matip "Bunuh Diri", The Reds Kalah

 

Ekspresi penyerang Liverpool, Cody Gakpo
Suaritoto -  Liverpool menelan kekalahan saat melawan Tottenham Hostpur. 


Liverpool takluk dari Spurs dengan skor 1-2 dalam laga yang digelar di Stadion Tottenham Hotspur, Sabtu (30/9/2023). 


Misi Liverpool untuk mencuri poin dari Stadion Tottenham Hotspur sangat berat. The Reds harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-26. Liverpool harus kehilangan Curtis Jones karena dia mendapatkan kartu merah akibat menginjak Yves Bissouma. 


Unggul jumlah pemain, Spurs langsung menebar ancaman. Sebuah sepakan keras dari James Maddison nyaris menjadi petaka jika kiper Alisson tidak sigap menangkap bola. 


Petaka bagi Liverpool akhirnya benar terjadi pada menit ke-36.


Pasukan Juergen Klopp kebobolan lewat sontekan Son Heung-Min. 


Gol ini tidak terlepas dari keputusan cerdas Richarlison melepaskan umpan di depan gawang lawan. Son yang berada dalam pengawalan ketat lawan, mampu menyambut bola dengan sontekan. 

Namun, Liverpool secara mengejutkan mampu mencetak gol balasan pada menit ke-45+4. Gol berawal dari umpan cantik Szoboszlai ke dalam kotak penalti.


Bola kemudian disambut Van Dijk dengan sundulan dan si kulit bulat jatuh di kaki Gakpo. 


Penyerang asal Belanda tersebut berhasil mengontrol bola, lalu melepaskan tembakan keras, dan akhirnya menjadi gol. 


Skor 1-1 pun menutup babak pertama. 


Selepas jeda, Son Heung-Min kembali mencetak gol pada menit ke-56. Namun, gol itu dianulir karena Richarlison terperangkap offside sebelum memberikan bola kepada Son. 


Apes bagi Liverpool, mereka harus kembali kehilangan pemain. Liverpool terpaksa bermain dengan 9 pemain lantaran Diogo mendapatkan kartu kuning kedua pada menit ke-69. 


Dengan 9 pemain, Klopp melakukan 3 pergantian di lini belakang. 

Diaz ditarik untuk digantikan Endo. Lalu Gomez harus meninggalkan lapangan untuk digantikan Konate. Lalu Alexander-Arnold dimainkan untuk menggantikan Salah. 


Namun, strategi Klopp runtuh pada menit ke-96. Matip mencetak gol bunuh diri karena gagal mengantisipasi bola yang dilepaskan Pedro Porro dari sisi kiri pertahanan Liverpool.  


Gol tersebut membuat Spurs menang dengan skor 2-1.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama