Momen Horor Pria Kerja Shift Malam di Rumah Sakit, Gangguan Gaib Terekam Kamera

Momen Horor Perawat Pria Indonesia Yang  Bekerja Dirumah Sakit Jepang 

 Suaritoto - Kisah horor diceritakan oleh seorang perawat yang merupakan warga negara Indonesia yang bekerja di rumah sakit Jepang. Dalam video yang diunggah oleh laman TikTok @ringyuki, menampilkan momen-momen horor yang terjadi saat ia bekerja pada shift malam.


Pria pemilik akun menceritakan hal-hal mistis yang terjadi di rumah sakit. Dalam rekaman berdurasi 3 menit itu terlihat ia menunjukkan pintu kamar mandi yang tertutup dan gelap. Namun di dalam toilet tersebut, ia mendengar ada yang bermain air di malam hari.


Petugas kesehatan itu mengatakan di dalam toilet tidak ada siapa pun kecuali bayangan hitam. Ia memberanikan diri untuk merekam karena kejadian tersebut sering terjadi saat dia kerja shift malam. Dari semua pegawai yang ada di tempat kerja, hanya 2 orang yang sering mengalami kejadian mistis itu, dia dan temannya yang berasal dari Bali.



Baca Juga : Wanita Muda 30-an di Medan Kena Gagal Ginjal Kronis, Alami Gejala Tak Biasa



"Kebanyakan rekan kerja saya tidak percaya dengan hal-hal aneh yang terjadi pada saat saya bekerja. Tapi boleh jujur saya sering diganggu," tulisnya dalam video, TikTok @ringyuki, Jumat (10/11/2023).



Kejadian horor terekam kamera


Pria yang mengaku ditemani makhluk gaib saat bertugas di shift malam itu mengatakan sudah kerap mengalami kejadian horor dari SMP, dan berlanjut hingga sekarang. Dalam video lain yang viral sudah ditonton hingga 12 juta kali, pria itu menunjukkan gangguan apa saja yang berhasil terekam kamera.


Dalam video tersebut, pria tersebut sedang melakukan tugas seperti memasang sprei rumah sakit, merapikan dan lain sebagainya. Saat menjalankan tugas seperti biasa, ada beberapa hal aneh yang diklaim sebagai aktivitas gaib yang berhasil terekam oleh kameranya.




Di awal video, saat ia sedang memasang pembatas di tempat tidur pasien, terlihat sebuah bantal tiba-tiba terjatuh tidak pada tempatnya. Selanjutnya, dalam video tersebut terlihat momen kursi roda bergerak sendiri, lampu toilet dan keran wastafel terbuka sendiri, dan kejadian lain di luar nalar.



Komentar warganet



Menariknya, pria tersebut kelihatan tenang dan tidak panik saat berhadapan dengan situasi-situasi tersebut. Videonya yang lain memperlihatkan suasana di kamar mayat rumah sakit pun sudah ditonton hingga 14,7 juta kali. Videonya yang mencuri perhatian itu juga menuai beragam komentar dari warganet.


Banyak warganet merasa merinding melihat situasi mistis yang secara jelas terekam di kamera ponselnya. Ada juga yang merasa kagum melihat ketenangan pria tersebut ketika berhadapan dengan aktivitas tidak biasa tersebut.


"Pertamanya ga ngeh pas videoin wastafel itu, kalo nyala sendiri ya tinggal dimatiin, trnyata itu wastafelnya yg otomatis kalo ada tangan di bawahnya," tulis akun @chocolatecheezzz.


"Sebaiknya lampu toilet selalu menyala," tulis akun @wiwiexkasbi.


"Yang terakhir jelas banget," tulis akun @user4603016817718.


"Sebenernya dia itu pingin nemenin bang, biar abangnya gak sendirian gitu," tulis akun @dewihanda12.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama